BERSTATUS sebagai film ke-10 yang diproduksinya, Jackie Chan (58) mengklaim CZ12 (Chinese Zodiac 2012) akan jadi film actionterakhirnya.
"Sepertinya genre action sudah cukup, saatnya aku memproduksi drama romantis," ujar Jackie sambil terkekeh.
Itu pernyataan Jackie sebelumCZ12 dirilis, lho. Tak sampai dua minggu setelah resmi rilis, aktor veteran laga itu rasanya akan mempertimbangkan kembali keputusannya.
Pasalnya di Singapura dan Malaysia film ini memecahkan rekor minggu pertama perolehan box office film produksi China. "Aku sangat bahagia karena berarti publik masih menerima karyaku. Permasalahannya sekarang haruskah aku mengubah keputusan dan tak menjadikam CZ12 karya action terakhirku?"
Disutradarai dan diproduksi sendiri oleh Jackie, film China pertama yang mendapat kehormatan menggelar karpet merah dan premiere di Resorts World Sentosa Festive Grand Theater Singapura berkapasitas 1.400 orang itu bisa dibilang karya istimewa.
Perlu tujuh tahun persiapan dan memakan bujet 50 juta dolar Amerika (hampir 500 miliar rupiah). Selain dibintangi Yao Xingtong dan Zhang Lanxin, aktor tampan Korea Kwon Sang Woo dan aktris Prancis Laura Weissbecker juga turut ambil bagian.
Yang bikin lebih istimewa lagi, istri Jackie, Joan Lin yang sudah 30 tahun pensiun sebagai aktris, tampil sebagai cameo. Sedangkan sang putra Jaycee Chan jadi penanggung jawab soundtrack-nya.
Melalui karyanya ini juga Jackie berhasil memecahkan rekor Guinness World Records sebagai Most Stunts Performed by a Living Actor dan Most Credits in One Movie karena selain produser dan sutradara, Jackie juga memegang kendali sebagai aktor, penulis, sinematografer, koordinator stunt, bahkan sampai koordinator katering! Wow....
(yoci/adm)
Source: http://www.tabloidbintang.com/asia/mandarin/62033-jackie-chan-pecahkan-rekor-dunia-berkat-cz12.html
0 komentar:
Posting Komentar